Cerita Rakyat

Telaga Warna

Legenda Rakyat Jawa Barat

Jaman dahulu ada sebuah kerajaan di Jawa Barat bernama Kutatanggeuhan. Kutatanggeuhan merupakan kerajaan yang makmur dan damai. Rakyatnya hidup tenang dan sejahtera karena dipimpin oleh raja yang bijaksana. Raja Kutatanggeuhan bernama Prabu Suwartalaya dan permaisurinya bernama Ratu Purbamanah. Sayang Prabu dan Ratu belum dikaruniai keturunan sehingga mereka selalu merasa kesepian. Rakyat pun sangat mengkhawatirkan keadaan ini, karena siapa yang akan menggantikan Prabu dan Ratu kelak?

Akhirnya Raja memutuskan untuk bersemedi. Dia pergi ke gunung dan menemukan sebuah gua. Disanalah dia bersemedi, berdoa kepada Tuhan supaya dikaruniai keturunan. Setelah berhari-hari Prabu Suwartalaya berdoa, suatu hari tiba-tiba terdengar suara gaib.
“Benarkah kau menginginkan keturunan Prabu Suwartalaya?” kata suara gaib tersebut.
“Ya! Saya ingin sekali memiliki anak!” jawab Prabu Suwartalaya.
“Baiklah! Doamu akan terkabul. Sekarang pulanglah!” kata suara gaib.

Maka Prabu Suwartalaya pun pulang dengan gembira. Benar saja beberapa minggu kemudian, Ratu pun mengandung. Semua bersuka cita. Terlebih lagi ketika sembilan bulan kemudian Ratu melahirkan seorang putri yang cantik. Dia diberi nama Putri Gilang Rukmini. Prabu Suwartalaya mengadakan pesta yang meriah untuk merayakan kelahiran putri mereka. Putri Gilang Rukmini pun menjadi putri kesayangan rakyat Kutatanggeuhan.

Beberapa tahun telah berlalu, putri Gilang Rukmini tumbuh menjadi gadis yang cantik jelita. Sayang putri Gilang Rukmini sangat manja dan berperangai tidak baik, mungkin karena Prabu dan Ratu sangat memanjakannya. Maklumlah anak semata wayang. Apapun yang diminta oleh putri pasti segera dituruti. Jika tidak putri akan sangat marah dan bertindak kasar. Namun rakyat tetap mencintainya. Mereka berharap suatu hari perangai putri akan berubah dengan sendirinya.

Seminggu lagi putri Gilang Rukmini akan berusia tujuh belas tahun. Prabu Suwartalaya akan mengadakan pesta syukuran di istana. Semua rakyat boleh datang dan memberikan doa untuk putri Gilang Rukmini. Rakyat berkumpul dan merencanakan hadiah istimewa untuk putri kesayangan mereka. Akhirnya disepakati bahwa mereka akan menghadiahkan sebuah kalung yang sangat indah. Kalung itu terbuat dari emas terbaik dan ditaburi batu-batu permata yang beraneka warna. Maka rakyat dengan sukarela menyisihkan uang mereka dan mengumpulkannya untuk biaya pembuatan hadiah tersebut. Mereka memanggil pandai emas terbaik di kerajaan untuk membuatnya.

Akhirnya hari yang ditunggu-tunggu datang juga. Rakyat berduyun-duyun datang ke halaman istana tempat pesta ulang tahun putri Gilang Rukmini diadakan. Di depan istana sudah berdiri sebuah panggung yang megah. Rakyat bersorak-sorai saat Prabu dan Ratu menaiki panggung. Apalagi ketika akhirnya putri Gilang Rukmini keluar dari istana dan melambaikan tangannya. Rakyat sangat gembira melihat putri yang cantik jelita. Pesta pun berlangsung dengan meriah.

Kini tiba saatnya rakyat mempersembahkan hadiah istimewa mereka. Mereka memberikan kotak berisi hadiah itu kepada putri Gilang Rukmini. Prabu Suwartalaya membuka kotak tersebut dan mengeluarkan kalung beraneka warna yang sangat indah dan memberikannya kepada putri Gilang Rukmini. putri Gilang Rukmini memandang kalung itu dengan kening berkerut. Prabu Suwartalaya memandang putrinya, “Ayo nak, kenakan kalung itu! Itu adalah tanda cinta rakyat kepadamu. Jangan kecewakan mereka nak!”
“Iya putriku. Kalung itu sangat indah bukan. Ayo kenakan! Biar rakyat senang,” kata Ratu Purbamanah.
“Bagus apanya? Kalung ini jelek sekali. Warnanya norak, kampungan! Aku tidak mau memakainya!” teriak putri Gilang Rukmini.
Dia membanting kalung itu ke lantai hingga hancur. Prabu Suwartalaya, Ratu Purbamanah dan rakyat Kutatanggeuhan hanya bisa tertegun menyaksikan kejadian itu. Lalu tangis Ratu Purbamanah pecah. Dia sangat sedih melihat kelakuan putrinya. Akhirnya semua pun meneteskan air mata, hingga istana pun basah oleh air mata mereka. Mereka terus menangis hingga air mata mereka membanjiri istana, dan tiba-tiba saja dari dalam tanah pun keluar air yang deras, makin lama makin banyak. Hingga akhirnya kerajaan Kutatanggeuhan tenggelam dan terciptalah sebuah danau yang sangat indah.

Kini danau itu masih bisa kita temui di daerah Puncak, Jawa Barat. Danau itu dinamakan Telaga Warna, karena jika hari cerah, airnya akan memantulkan cahaya matahari hingga tampak berwarna-warni. Katanya, itu adalah pantulan warna yang berasal dari kalung putri Gilang Rukmini.

(SELESAI)

 

Danau Toba

Di sebuah desa di wilayah Sumatera, hidup seorang petani. Ia seorang petani yang rajin bekerja walaupun lahan pertaniannya tidak luas. Ia bisa mencukupi kebutuhannya dari hasil kerjanya yang tidak kenal lelah. Sebenarnya usianya sudah cukup untuk menikah, tetapi ia tetap memilih hidup sendirian. Di suatu pagi hari yang cerah, petani itu memancing ikan di sungai. “Mudah-mudahan hari ini aku mendapat ikan yang besar,” gumam petani tersebut dalam hati. Beberapa saat setelah kailnya dilemparkan, kailnya terlihat bergoyang-goyang. Ia segera menarik kailnya. Petani itu bersorak kegirangan setelah mendapat seekor ikan cukup besar.

Ia takjub melihat warna sisik ikan yang indah. Sisik ikan itu berwarna kuning emas kemerah-merahan. Kedua matanya bulat dan menonjol memancarkan kilatan yang menakjubkan. “Tunggu, aku jangan dimakan! Aku akan bersedia menemanimu jika kau tidak jadi memakanku.” Petani tersebut terkejut mendengar suara dari ikan itu. Karena keterkejutannya, ikan yang ditangkapnya terjatuh ke tanah. Kemudian tidak berapa lama, ikan itu berubah wujud menjadi seorang gadis yang cantik jelita. “Bermimpikah aku?,” gumam petani.

“Jangan takut pak, aku juga manusia seperti engkau. Aku sangat berhutang budi padamu karena telah menyelamatkanku dari kutukan Dewata,” kata gadis itu. “Namaku Puteri, aku tidak keberatan untuk menjadi istrimu,” kata gadis itu seolah mendesak. Petani itupun mengangguk. Maka jadilah mereka sebagai suami istri. Namun, ada satu janji yang telah disepakati, yaitu mereka tidak boleh menceritakan bahwa asal-usul Puteri dari seekor ikan. Jika janji itu dilanggar maka akan terjadi petaka dahsyat.

Setelah sampai di desanya, gemparlah penduduk desa melihat gadis cantik jelita bersama petani tersebut. “Dia mungkin bidadari yang turun dari langit,” gumam mereka. Petani merasa sangat bahagia dan tenteram. Sebagai suami yang baik, ia terus bekerja untuk mencari nafkah dengan mengolah sawah dan ladangnya dengan tekun dan ulet. Karena ketekunan dan keuletannya, petani itu hidup tanpa kekurangan dalam hidupnya. Banyak orang iri, dan mereka menyebarkan sangkaan buruk yang dapat menjatuhkan keberhasilan usaha petani. “Aku tahu Petani itu pasti memelihara makhluk halus! ” kata seseorang kepada temannya. Hal itu sampai ke telinga Petani dan Puteri. Namun mereka tidak merasa tersinggung, bahkan semakin rajin bekerja.

Setahun kemudian, kebahagiaan Petan dan istri bertambah, karena istri Petani melahirkan seorang bayi laki-laki. Ia diberi nama Putera. Kebahagiaan mereka tidak membuat mereka lupa diri. Putera tumbuh menjadi seorang anak yang sehat dan kuat. Ia menjadi anak manis tetapi agak nakal. Ia mempunyai satu kebiasaan yang membuat heran kedua orang tuanya, yaitu selalu merasa lapar. Makanan yang seharusnya dimakan bertiga dapat dimakannya sendiri.

Lama kelamaan, Putera selalu membuat jengkel ayahnya. Jika disuruh membantu pekerjaan orang tua, ia selalu menolak. Istri Petani selalu mengingatkan Petani agar bersabar atas ulah anak mereka. “Ya, aku akan bersabar, walau bagaimanapun dia itu anak kita!” kata Petani kepada istrinya. “Syukurlah, kanda berpikiran seperti itu. Kanda memang seorang suami dan ayah yang baik,” puji Puteri kepada suaminya.

Memang kata orang, kesabaran itu ada batasnya. Hal ini dialami oleh Petani itu. Pada suatu hari, Putera mendapat tugas mengantarkan makanan dan minuman ke sawah di mana ayahnya sedang bekerja. Tetapi Putera tidak memenuhi tugasnya. Petani menunggu kedatangan anaknya, sambil menahan haus dan lapar. Ia langsung pulang ke rumah. Di lihatnya Putera sedang bermain bola. Petani menjadi marah sambil menjewer kuping anaknya. “Anak tidak tau diuntung ! Tak tahu diri ! Dasar anak ikan !,” umpat si Petani tanpa sadar telah mengucapkan kata pantangan itu.

Setelah petani mengucapkan kata-katanya, seketika itu juga anak dan istrinya hilang lenyap. Tanpa bekas dan jejak. Dari bekas injakan kakinya, tiba-tiba menyemburlah air yang sangat deras dan semakin deras. Desa Petani dan desa sekitarnya terendam semua. Air meluap sangat tinggi dan luas sehingga membentuk sebuah telaga. Dan akhirnya membentuk sebuah danau. Danau itu akhirnya dikenal dengan nama Danau Toba. Sedangkan pulau kecil di tengahnya dikenal dengan nama Pulau Samosir.

(SELESAI

Tangkuban Perahu (Sangkuriang)

Pada jaman dahulu, tersebutlah kisah seorang puteri raja di Jawa Barat bernama Dayang Sumbi. Ia mempunyai seorang anak laki-laki yang diberi nama Sangkuriang. Anak tersebut sangat gemar berburu Ia berburu dengan ditemani oleh Tumang, anjing kesayangan istana. Sangkuriang tidak tahu, bahwa anjing itu adalah titisan dewa dan juga bapaknya.

Pada suatu hari Tumang tidak mau mengikuti perintahnya untuk mengejar hewan buruan. Maka anjing tersebut diusirnya ke dalam hutan. Ketika kembali ke istana, Sangkuriang menceritakan kejadian itu pada ibunya. Bukan main marahnya Dayang Sumbi begitu mendengar cerita itu. Tanpa sengaja ia memukul kepala Sangkuriang dengan sendok nasi yang dipegangnya. Sangkuriang terluka. Ia sangat kecewa dan pergi mengembara.

Setelah kejadian itu, Dayang Sumbi sangat menyesali dirinya. Ia selalu berdoa dan sangat tekun bertapa. Pada suatu ketika, para dewa memberinya sebuah hadiah. Ia akan selamanya muda dan memiliki kecantikan abadi. Setelah bertahun-tahun mengembara, Sangkuriang akhirnya berniat untuk kembali ke tanah airnya. Sesampainya disana, kerajaan itu sudah berubah total. Disana dijumpainya seorang gadis jelita, yang tak lain adalah Dayang Sumbi. Terpesona oleh kecantikan wanita tersebut maka, Sangkuriang melamarnya. Oleh karena pemuda itu sangat tampan, Dayang Sumbi pun sangat terpesona padanya.

Pada suatu hari Sangkuriang minta pamit untuk berburu. Ia minta tolong Dayang Sumbi untuk merapikan ikat kepalanya. Alangkah terkejutnya Dayang Sumbi ketika melihat bekas luka di kepala calon suaminya. Luka itu persis seperti luka anaknya yang telah pergi merantau. Setelah lama diperhatikannya, ternyata wajah pemuda itu sangat mirip dengan wajah anaknya. Ia menjadi sangat ketakutan. Maka kemudian ia mencari daya upaya untuk menggagalkan proses peminangan itu. Ia mengajukan dua buah syarat. Pertama, ia meminta pemuda itu untuk membendung sungai Citarum. Dan kedua, ia minta Sangkuriang untuk membuat sebuah sampan besar untuk menyeberang sungai itu. Kedua syarat itu harus sudah dipenuhi sebelum fajar menyingsing.

Malam itu Sangkuriang melakukan tapa. Dengan kesaktiannya ia mengerahkan mahluk-mahluk gaib untuk membantu menyelesaikan pekerjaan itu. Dayang Sumbi pun diam-diam mengintip pekerjaan tersebut. Begitu pekerjaan itu hampir selesai, Dayang Sumbi memerintahkan pasukannya untuk menggelar kain sutra merah di sebelah timur kota. Ketika menyaksikan warna memerah di timur kota, Sangkuriang mengira hari sudah menjelang pagi. Ia pun menghentikan pekerjaannya. Ia sangat marah oleh karena itu berarti ia tidak dapat memenuhi syarat yang diminta Dayang Sumbi.

Dengan kekuatannya, ia menjebol bendungan yang dibuatnya. Terjadilah banjir besar melanda seluruh kota. Ia pun kemudian menendang sampan besar yang dibuatnya. Sampan itu melayang dan jatuh menjadi sebuah gunung yang bernama “Tangkuban Perahu.”

(SELESAI)

 

Monyet dan Ayam

Pada suatu zaman, ada seekor ayam yang bersahabat dengan seekor monyet. Si Yamyam dan si Monmon namanya. Namun persahabatan itu tidak berlangsung lama, karena kelakuan si Monmon yang suka semena-mena dengan binatang lain. Hingga, pada suatu petang si Monmon mengajak Yamyam untuk berjalan-jalan. Ketika hari sudah petang, si Monmon mulai merasa lapar. Kemudian ia menangkap si Yamyam dan mulai mencabuti bulunya. Yamyam meronta-ronta dengan sekuat tenaga. “Lepaskan aku, mengapa kau ingin memakan sahabatmu?” teriak si Yamyam. Akhirnya Yamyam, dapat meloloskan diri.

Ia lari sekuat tenaga. Untunglah tidak jauh dari tempat itu adalah tempat kediaman si Kepiting. si Kepiting merupakan teman Yamyam dari dulu dan selalu baik padanya. Dengan tergopoh-gopoh ia masuk ke dalam lubang rumah si Kepiting. Di sana ia disambut dengan gembira. Lalu Yamyam menceritakan semua kejadian yang dialaminya, termasuk penghianatan si Monmon.

Mendengar hal itu akhirnya si Kepiting tidak bisa menerima perlakuan si Monmon. Ia berkata, “Mari kita beri pelajaran si Monmon yang tidak tahu arti persahabatan itu.” Lalu ia menyusun siasat untuk memperdayai si Monmon. Mereka akhirnya bersepakat akan mengundang si Monmon untuk pergi berlayar ke pulau seberang yang penuh dengan buah-buahan. Tetapi perahu yang akan mereka pakai adalah perahu buatan sendiri dari tanah liat.

Kemudian si Yamyam mengundang si Monmon untuk berlayar ke pulau seberang. Dengan rakusnya si Monmon segera menyetujui ajakan itu karena ia berpikir akan mendapatkan banyak makanan dan buah-buahan di pulau seberang. Beberapa hari berselang, mulailah perjalanan mereka. Ketika perahu sampai di tengah laut, Yamyam dan kepiting berpantun. Si Yamyam berkokok “Aku lubangi ho!!!” si Kepiting menjawab “Tunggu sampai dalam sekali!!”

Setiap kali berkata begitu maka si Yamyam mencotok-cotok perahu itu. Akhirnya perahu mereka itu pun bocor dan tenggelam. Si Kepiting dengan tangkasnya menyelam ke dasar laut, sedangkan Si Yamyam dengan mudahnya terbang ke darat. Tinggallah Si Monmon yang berteriak minta tolong karena tidak bisa berenang. Akhirnya ia pun tenggelam bersama perahu tersebut.

 

DONGENG: Sang Kancil dengan Buaya

Posted on 12 Januari 2009

Pada zaman dahulu Sang Kancil merupakan binatang yang paling cerdik di dalam hutan. Banyak binatang di dalam hutan datang kepadanya untuk meminta pertolongan apabila mereka menghadapi masalah. Walaupun ia menjadi tempat tumpuan binatang-binatang di dalam hutan, tetapi ia tidak menunjukkan sikap yang sombong malah bersedia membantu kapan saja.

Suatu hari Sang Kancil berjalan-jalan di dalam hutan untuk mencari makanan. Karena makanan di sekitar kawasan kediamannya telah berkurang, Sang Kancil pergi untuk mencari di luar kawasan kediamannya. Cuaca pada hari itu, sangat panas dan terlalu lama berjalan, menyebabkan Sang Kancil kehausan. Lalu, ia berusaha mencari sungai terdekat. Setelah mengelilingi hutan akhirnya Kancil aliran sungai yang sangat jernih airnya. Tanpa membuang waktu, Sang Kancil minum sepuas-puasnya. Dinginnya air sungai itu menghilangkan rasa dahaga Sang Kancil.

Kancil terus berjalan menyusuri tebing sungai. Apabila terasa capai, ia beristirahat sebentar di bawah pohon beringin yang sangat rindang. Kancil berkata di dalam hatinya “Aku mesti bersabar jika ingin mendapat makanan yang lezat-lezat.” Setelah rasa capainya hilang, Sang Kancil kembali menyusuri tebing sungai tersebut sambil memakan dedaunan kegemarannya yang terdapat di sekitarnya. Ketika tiba di satu kawasan yang agak lapang, Sang Kancil memandang kebun buah-buahan yang sedang masak ranum di seberang sungai. “Alangkah enaknya jika aku dapat menyeberangi sungai ini dan dapat menikmati buah-buahan tersebut,” pikir Sang Kancil.

Sang Kancil terus berpikir mencari akal bagaimana cara menyeberangi sungai yang sangat dalam dan deras arusnya itu. Tiba-tiba Sang Kacil memandang Sang Buaya yang sedang asyik berjemur di tebing sungai. Sudah menjadi kebiasaan buaya, apabila hari panas buaya suka berjemur untuk mendapat cahaya matahari.Tanpa berlengah-lengah lagi kancil menghampiri buaya yang sedang berjemur lalu berkata,” Hai sahabatku Sang Buaya, apa kabarmu hari ini?” Buaya yang sedang asyik menikmati cahaya matahari membuka mata dan didapati Sang Kancil yang menegurnya. “Kabar baik sahabatku, Sang Kancil.” Sambung buaya lagi, “Apakah yang menyebabkan kamu datang ke mari?”

“Aku membawa kabar gembira untukmu,” jawab Sang Kancil. Mendengar kata-kata Sang Kancil, Sang Buaya tidak sabar lagi ingin mendengar khabar yang dibawa oleh Sang Kancil, lalu berkata, “Ceritakan kepadaku apakah yang hendak engkau sampaikan?”

Kancil berkata, “Aku diperintahkan oleh Raja Sulaiman supaya menghitung jumlah buaya yang terdapat di dalam sungai ini karena Raja Sulaiman ingin memberi hadiah kepada kamu semua.” Mendengar nama Raja Sulaiman saja sudah menakuti semua binatang karena Nabi Sulaiman telah diberi kebesaran oleh Allah untuk memerintah semua makhluk di muka bumi ini. “Baiklah, kamu tunggu di sini, aku akan turun ke dasar sungai untuk memanggil semua kawanku,” kata Sang Buaya. Sementara itu, Sang Kancil sudah berangan-angan untuk menikmati buah-buahan. Tidak lama kemudian, semua buaya yang berada di dasar sungai berkumpul di tebing sungai. Sang Kancil berkata “Hai buaya sekalian, aku telah diperintahkan oleh Nabi Saulaiman supaya menghitung jumlah kamu semua karena Nabi Sulaiman akan memberi hadiah yang istimewa pada hari ini.” Kata kancil lagi, “Berbarislah kamu merentasi sungai mulai dari tebing sebelah sini sampai ke tebing sebelah sana.”

Karena perintah tersebut datangnya dari Nabi Sulaiman, semua buaya segera berbaris tanpa membantah. Kata Buaya, “Sekarang hitunglah, kami sudah bersedia.” Sang Kancil mengambil sepotong kayu yang berada di situ lalu melompat ke atas buaya yang pertama di tepi sungai dan ia mulai menghitung dengan menyebut “Satu dua tiga lekuk, jantan betina aku ketuk,” sambil mengetuk kepala buaya hingga Kancil berjaya menyeberangi sungai. Ketika sampai ditebing seberang, Kancil terus melompat ke atas tebing sungai sambil bersorak gembira dan berkata, “Hai buaya-buaya sekalian, tahukah kamu bahwa aku telah menipu kamu semua dan tidak ada hadiah yang akan diberikan oleh Nabi Sulaiman.”

Mendengar kata-kata Sang Kancil semua buaya merasa marah dan malu karena mereka telah ditipu oleh kancil. Mereka bersumpah dan tidak akan melepaskan Sang Kancil apabila bertemu pada masa akan datang. Dendam buaya tersebut terus membara hingga hari ini. Sementara itu Sang Kancil terus melompat kegembiraan dan terus meninggalkan buaya-buaya tersebut dan menghilangkan di dalam kebun buah-buahan untuk menikmati buah-buahan yang sedang masak ran

FABEL KANCIL DAN SIPUT LOMBA LARI

Suatu hari kancil bertemu dengan siput dipinggir kali. Melihat siput merangkak dengan lambatnya, sang kancil dengan sombong dan angkuhnya berkata.

Kancil : “Hai siput, beranikah kamu lomba lari denganku ?”
( ajakan terasa sangat mengejek siput, berpikir sebentar, lalu menjawab )
Siput : “Baiklah, aku terima ajakanmu dan jangan malu kalau nanti kamu sendiri yang kalah.”
Kancil : “Tidak bisa, masa jago lari sedunia mau dikalahkan olehmu, siput, binatang perangkak kelas wahid di dunia.” ejek kancil.
Kancil : “Baiklah, ayo cepat kita tentukan larinya !” jawab kancil.
Siput : “Bagaimana kalau hari minggu besok, agar banyak yang menonton.” Kata siput.
Kancil : “Oke, aku setuju.” Jawab kancil.

Sambil menunggu hari yang telah ditentukan itu, siput mengatur taktik. Segera dia kumpulkan bangsa siput sebanyak-banyaknya. Dalam pertemuan itu, siput membakar semangat kawan-kawannya dan dengan geram mereka ingin mempermalukan kancil dihadapan umum. Dalam musyawarah itu, disepakatilah dengan suara bulat bahwa dalam lomba nanti setiap siput ditugaskan berdiri diantara rerumputan di pinggir kali. Diaturlah tempat mereka masing-masing. Bila kancil memanggil maka siput yang didepannya itu yang menjawab begitu seterusnya.

Sampailah saat yang ditunggu itu. Penonton pun sangat penuh. Para penonton datang dari semua penjuru hutan.

Kancil dan siput telah bersiap digaris start. Pemimpin lomba mengangkat bendera, tanda lomba di mulai. Kancil berlari sangat cepatnya. Semua tenaga dikeluarkannya. Tepuk tangan penonton kian menggema, memberi semangat kepada kancil. Setelah lari sekian kilometer, berhentilah kancil. Sambil napas terengah-engah dia memanggil.

Kancil : “Siput !” seru kancil.
Siput : “Ya, aku disini.”

Karena siput telah berada didepannya, kancilpun kembali lari sangat cepat sampai tidak ada lagi tenaga yang tersisa. Kemudia dia pun memanggil.

Kancil : “Siput !” teriak kancil lagi.
Siput : “Ya, aku disini.”

Berkali-kali selalu begitu. Sampai pada akhirnya kancil lunglai dan tak dapat berlari lagi. Menyerahlah sang kancil dan mengakui kekalahannya. Penonton terbengong-bengong.

Siput menyambut kemenangan itu dengan senyuman saja. Tidak ada loncatan kegirangan seperti pada umumnya pemenang lomba.

TAMAT

Pak Pandir, Bodoh Tapi Jenaka

Dahulu di sebelah timur kota Baghdad, ada seorang lelaki tua yang bodoh, karena kebodohannya ia disebut Pak Pandir. Begitu bodohnya ia, sehingga selalu percaya pada perkataan semua orang, bahkan anak-anak kecil pun ia percayai omongannya.

Pada suatu hari, ia ingin menjual kambingnya ke kota Baghdad. Pada masa itu orang-orang miskin harus berjalan berhari-hari untuk mencapai kota Baghdad.

Karena bodoh atau pandir ia jadi repot sekali jika hendak bepergian. Repot menyiapkan bekal perjalanan, ia harus menghitung baju, makanan dan minuman yang harus dibawa.

Ia memerlukan waktu seminggu untuk menyiapkan bekalnya, sesudah itu bekalnya dimasukkan ke dalam karung. Dan karung itu dinaikkan ke punggung keledai.

Kambingnya diikatkan ke ekor keledai dan di leher si kambing digantungkan sebuah lonceng.

“Sambil berjalan aku bisa mendengar bunyi lonceng itu,” pikir Pak Pandir.

Jika lonceng masih tetap berbunyi, itu tandanya tak ada yang mencuri kambingku. Nah, bukankah akalku cukup cerdik, hanya orang lain saja yang menganggapku bodoh.”

Pada waktu itu penduduk negeri belum sebanyak sekarang. Daerah-daerah yang menghubungkan satu desa dengan desa lainnya masih sepi, liar dan penuh bahaya.

Pak Pandir pun berangkat. Di tempat yang sunyi tiga orang perampok sudah menghadang. Mereka menunggunya lewat.

“Aku akan merampas kambingnya,” kata perampok pertama.

“Kalau begitu, aku keledainya,” kata perampok kedua.

Perampok yang ketiga mendengus kecewa.”Tinggal baju kumalnya itu yang masih bisa kurampas,” katanya.

Perampok pertama menunggu sampai Pak Pandir mendaki lereng yang cukup curam. Kemudian dia mengendap-ngendap dari balik semak. Diguntingnya tali pengikat kambing dengan ekor keledai dan dipindahkannya lonceng itu ke ekor keledai. Lalu dia bersembunyi lagi.

Pak Pandir terus melangkah dengan riang. Pikirnya, selama lonceng masing berkelining, berarti kambingnya masih ada.

Beberapa saat kemudian, dia menoleh dan terkejut sekali waktu melihat kambingnya tak ada lagi. Barulah Pak Pandir tahu, lonceng itu ternyata diikatkan ke ekor keledai. Dia sadar….. dia telah tertipu.

Dia menangis keras-keras! Pada saat itu datang seseorang lalu mendekatinya.

Dialah perampok yang kedua. “Ada apa Pak Tua?” tanyanya. “Mengapa anda menangis dan berteriak-teriak begitu?”

“Kambingku! Mula-mula ada. Sekarang tidak ada. Pasti ada yang mengambilnya,” keluh Pak Pandir.

“Astaga!” kata si perampok. “Untung kau bertemu denganku, Pak. Beberapa saat lalu aku bertemu dengan seorang laki-laki menarik-narik seekor kambing. Nampaknya kambing itu enggan mengikutinya. Di balik rumpun pohon itu. Jika anda lari, pasti anda akan dapat menangkapnya.”

“Terima kasih,” kata Pak Pandir. Wajahnya berseri kembali. “Aku akan mengejarnya, tolonglah jaga keledaiku ini sementara aku pergi.”

“Baiklah,” kata si perampok kedua. Dipeganginya tali keledai. Pak Pandir segera lari ke arah rumpun pohon.

Tentu saja tak ada siapa-siapa. Kemudian, ketika ia dengan nafas tersengal-sengal sampai ke tempat kawan barunya ditinggal, orang itu telah menghilang bersama keledainya.

Pak Pandir menangis menjerit-jerit menjambaki rambutnya. Tapi tak ada gunanya. Kambingnya telah hilang. Keledainya dan bekal makanan serta pakaiannya juga telah lenyap. Tak ada yang dapat dikerjakannya selain balik ke desanya lagi.

Ia harus kembali menempuh jalan jelek yang berdebu itu.  Matahari bersinar terik. Pak Pandir lega ketika sampai ke dekat sebuah perigi. Dekat perigi itu duduk seorang laki-laki yang sedang menangis meraung-raung sambil menarik-narik rambutnya. Persis dia sendiri tadi.

“Celaka. Sial,”tangis orang itu. Pak Pandir datang dan mendekatinya dan bertanya. “Mengapa?”

“Aku terjerat kesulitan yang paling rumit di dunia,” tangis yang ditanya.

Pak Pandir hampir-hampir tak percaya pada pendengarannya. Dia tak bisa membayangkan, masih ada yang lebih celaka lagi dibandingkan dengan dirinya. Tapi dengan sabar dia mendengarkan juga.

“Aku membungkuk ke dalam perigi, maksudku mau mengambil air,” kata orang itu. “Tahu-tahu kantung permata yang kubawa jatuh kedalam perigi, padahal permata-permata itu milik Khalifah. Jika aku pergi menghadap dan menceritakan yang sebenarnya, Khalifah takkan percaya dan akan memasukkan aku ke dalam penjara.”

Pak Pandir mengangguk-angguk.

“Ya, memang rumit,” katanya. “Mengapa tidak kauambil saja kantung itu? Kau pasti dengan mudah bisa menemukannya.”

“Oh, aku tak bisa berenang. Aku takut tenggelam dalam perigi,” kata si perampok ketiga.

“Kecuali permata, kantung itu juga berisi sepuluh keping uang emas. Uang itu akan kuhadiahkan kepada siapa pun yang bisa mengambilkan kantung itu.”

Pak Pandir merasa tertarik. Sepuluh keping uang emas cukup untuk membeli seekor kambing, seekor keledai, makanan, pakaian, dan masih akan tersisa banyak.

“Nah, aku akan masuk ke perigi dan mencari kantungmu.” katanya.

Tapi aku tak ingin bajuku jadi basah. Maukah kau menjaganya, sementara aku masuk ke perigi?”

“Tentu,” jawab si perampok ketiga. Pak Pandir pun masuk ke dalam perigi.

Air perigi itu sedingin es. Apalagi Pak Pandir baru saja berada di tempat yang sangat panas. Tentu saja, bagaimanapun telitinya dia mengaduk-ngaduk lumpur dalam perigi, kantung permata itu tak dapat ditemukan. Lekas-lekas dia naik kembali, tak ingin kawan barunya menunggu terlalu lama.

Tak bisa ditemukan, sebab memang tak ada kantung permata yang terjatuh ke dalam sumur. Di atas tak ada seorang pun yang menunggunya. Pakaiannya pun telah lenyap.

Beberapa saat kemudian, barulah ia sadar bahwa ia telah tertipu. Dengan sangat mendongkol ia berlari pulang.

Sepanjang jalan dia berteriak-teriak menceritakan kisah malangnya kepada siapa pun yang mau mendengar.

Para tetangga menganggap pengalamannya itu lucu sekali. Setiap malam, bergantian mereka mengundang Pak Pandir untuk makan malam sambil mengisahkan pengalamannya. Para tetangganya itu tertawa terpingkal-pingkal saat Pak Pandir bercerita.

 

Pak Belalang

Pak Belalang, dengan tiga anaknya sangat miskin kehidupannya,hampir-hampir tiada apa yang dimakan.Mengapa di sebut Pak belalang, sebab anak tertuanya bernama Belalang. Suatu hari Ia bermaksud untuk memperoleh makanan.Disuruhnya anaknya menyembunyikan kerbau orang yang sedang mengembala di kebun.Disuruhnya anaknya menyembunyikan kerbau tersebut, Pada pemilik kerbau dikemukakan bahwa kalu ingin tahu dimana letak kerbau tersebut disuruh bertanya pada ayahnya yang mengetahui tentang keberadaan kerbau tesebut.

 

Keberhasilan pak Belalang menebak tempat kerbau berada tersebut membuat Dia mendapatkan imbalan beras, padi , tembakau, dan ikan sebagai hadiah. Maka masyurlah nama Pak Belalang sebagai orang yang pandai bertenung ( meramal).Suatu peristiwa raja di dalam negeri kehilangan tujuh biji peti yang berisi barang-barang berharga intan,emas,dan lain-lain. Pak Belalang lalu dipanggil untuk meramal dimana harta tersebut,apabila tidak bisa menebak maka Dia akan dibunuh.Sampai di rumah pak Belalang berbaring sambil menghitung roti yang sedang dimasak istrinya di dapur. Dia mendengar bunyi roti kena minyak di dalam kuali, dan berkata “satu”, sambil membilang roti.Dengan takdir Allah, pada ketika itu juga kepala pencuri masuk di halaman pak Belalang.Tatkala Pak Belalang menghitung “Tujuh” ketujuh orang pencuri semuanya sudah masuk ke halaman pak Belalang.Pencuri-pencuri itu ketakutan.Menurut perkiraan pencuri tersebut, pak Belalang sudah tahu bahwa yang mencuri adalah mereka.Mereka lalu masuk menjumpai pak Belalang dan mengaku salah. Dengan demikian Pak Belalang pun lepas dari masalah pembunuhan atas dirinya.Atas keberhasilannya tersebut Pak Belalang mendapat hadiah yang banyak sekali. Baginda juga menggelarinya Ahli Nujum.

 

Sekali lagi Pak Belalang diancam dengan ancaman bunuh, kalau dia tidak dapat menerka apa yang digenggam baginda. Pak Belalang tidak dapat menerka.Pada perasaan hatinya, matilah ia kali ini. Sambil menangis mengenang anaknya yang bernama di Belalang.Dia pun berkata.Matilah aku, tinggallah,anakku,Belalang. ( yang digenggam Baginda itu kebetulan adalah seekor belalang.)

Setelah itu pak Belalang ingin mengakhiri sandiwaranya, Pak Belalang pun pulang ke rumahnya, dalam hatinya Ia berpikir, baiklah aku bakar rumah ini supaya dapat dilaporkan pada Baginda bahwa surat-surat ilmunya terbakar serta supaya tenang hidupnya.Sehingga Baginda tidak lagi mengejarnya dengan perttanyaan –pertanyaan lagi. Setelah rumahnya terbakar Pak Belalang tidak bekerja lagi, dikaruniai oleh baginda belanja dengan secukupnya.

 

Dalam cerita ini Pak Belalang digambarkan sebagai orang yang cerdik, berkat kecerdikannya ia mendapat keberuntungan Ia pun dapat terbebas dari kemiskinan.

 

Kabayan dan profesor

Kabayan dan profesor duduk berhadapan di kereta api yang membawa mereka dari Bandung ke Jakarta. Mereka belum pernah bertemu sebelumnya, itulah sebabnya sepanjang perjalanan mereka tidak saling bercakap-cakap. Untuk mengusir kebosanan, profesor menawarkan sesuatu pada Kabayan,”Hai Kabayan, bagaimana kalau kita main tebak-tebakan?”

Kabayan diam saja sambil menatap pemandangan di luar jendela kereta. Hal ini
membuat Profesor menjadi gusar. Katanya, “Kabayan, ayo kita main tebak-tebakan! Aku akan mengajukan pertanyaan untuk kau tebak. Kalau kau tak bisa menjawabnya, kau harus membayarku Rp. 5.000,- Tetapi kalau kau bisa menjawabnya, aku bayar kau Rp. 50.000,-” Kabayan mulai tertarik dengan tawaran itu.

Profesor melanjutkan, “Kemudian, kau ajukan pertanyaan padaku. Kalau aku
bisa menjawabnya, cukup kau bayar aku Rp. 5.000,-. Tapi kalau aku tak bisa menjawabnya, aku bayar kau Rp. 50.000,-. Bagaimana?” Mata Kabayan berbinar-binar. Katanya, “Baik kalau begitu. Sekarang ajukan pertanyaanmu.” “Ok,”sahut profesor dengan cepat. “Pertanyaanku, berapa jarak yang tepat antara bumi dan bulan?”

Kabayan tersenyum karena tak tahu apa jawabannya. Ia langsung merogoh
sakunya dan menyerahkan Rp. 5.000,- pada profesor. Dengan gembira Profesor
menerima uang itu, “Nah, sekarang giliranmu.” Kabayan berpikir sejenak, lalu bertanya, “Binatang apa yang sewaktu mendaki gunung berkaki dua. Tapi sewaktu turun gunung berkaki empat?” Profesor lalu berpikir keras mencari jawabannya. Ia melakukan coret-coretan perhitungan dengan kalkulatornya. Kemudian ia mengeluarkan laptop, menghubungkannya dengan internet dan melakukan pencarian  di berbagai situs ensiklopedi. Beberapa lama, profesor itu mencoba. Akhirnya ia menyerah.

Sambil bersungut-sungut ia memberi uang Rp. 50.000,- pada Kabayan yang
menerimanya dengan hati senang. “Hai, tunggu dulu!” profesor itu berteriak. “Aku tidak terima. Apa jawaban atas pertanyaanmu tadi?” Si Kabayan tersenyum pada profesor. Dengan santai ia merogoh saku celananya dan menyerahkan Rp.5.000,- pada profesor di mana sebenarnya si Kabayan sendiri tidak tahu jawabannya.

Ande Ande Lumut

Ilustrasi cerita ande ande lumut

Ande Ande Lumut (variasi ejaan: Ande-ande Lumut) adalah cerita rakyat yang berasal dari Jawa. Cerita ini dikenal dalam berbagai versi. Versi yang banyak dikenal dan “tradisional” adalah yang mengaitkannya dengan bersatunya (kembali) Kerajaan Jenggala dan Kediri.

Cerita ini mengisahkan tentang Pangeran Kusumayuda (dianggap sebagai personifikasi Kamesywara, raja Kadiri) yang bertemu dengan Kleting Kuning (bahasa Jawa: Klething Kuning), si bungsu dari empat bersaudara anak seorang janda yang tinggal di salah satu desa bawahan ayah Pangeran Kusumayuda memerintah. Kleting Kuning sebenarnya adalah anak angkat, yaitu putri dari Kerajaan Jenggala, yang kelak dikenal sebagai Dewi Candrakirana. Diam-diam mereka saling mengingat. Dalam hati, Pangeran Kusumayuda tahu, gadis seharum bunga mawar itu adalah calon permaisuri Kerajaan Banyuarum yang paling sempurna. Sayang, mereka tak pernah bertemu lagi.

Beberapa tahun kemudian, seorang pemuda tampan bernama Ande Ande Lumut mengumumkan bahwa dia sedang mencari istri. Tak seperti gadis-gadis desa lain, termasuk juga saudara-saudara Kleting Kuning, Kleting Kuning enggan pergi sebab dia masih mengingat Pangeran Kusumayuda. Namun berkat nasihat dari bangau ajaib penolongnya, maka akhirnya Kleting Kuning pun turut serta.

Dalam perjalanannya, ternyata mereka harus menyeberangi sungai yang lebar. Pada saat itu, muncullah penjaga sungai berwujud yuyu raksasa bernama Yuyu Kangkang. Yuyu Kangkang menawarkan jasa untuk menyeberangkan mereka dengan catatan diberi imbalan bersedia dicium olehnya setelah diseberangkan. Karena terburu-terburu, semua gadis-gadis desa yang lain segera saja menyetujuinya, dengan pemikiran bahwa sang pangeran tidak akan mengetahuinya. Hanya si bungsu Kleting Kuning yang menolak untuk dicium Yuyu Kangkang. Ketika Yuyu Kangkang bermaksud memangsanya, Kleting Kuning melawannya dengan senjata yang dititipkan oleh ibunya. Karena hanya si bungsu yang tidak dicium Yuyu Kangkang, jadilah Ande Ande Lumut memilih si bungsu sebagai pendampingnya. Barulah saat itu Kleting Kuning menyadari bahwa pemuda Ande Ande Lumut adalah Pangeran Kusumayuda, pemuda idamannya.

Kisah Ande Ande Lumut banyak didokumentasikan, meskipun kisah ini sebelumnya diwariskan secara lisan. Diduga kisah ini berasal dari era Majapahit. Berbagai buku cerita untuk anak memuat banyak versi kisah ini. Demikian pula di majalah-majalah kisah ini ditulis ulang. Rekaman dalam bentuk kaset juga pernah dibuat (oleh Sanggar Prativi).

Hikayat Raja Budiman

Hikayat Raja Budiman

Raja Budiman dari Serendah Sekebun Bunga mempunyai tujuh orang isteri. Yang paling di sayanginya ialah Puteri Bungsu yang juga menjadi tuan Puteri Permaisuri. Pada suatu hari, sesudah hamil tujuh bulan, Puteri bungsu pun bersalin seorang putera yang sangat baik rupa parasnya. Lela Muda namanya. Menyusul kelahiran Lela Muda ialah seekor anak naga emas. Anak naga emas itu begitu cepat sekali besarnya. Ia di pelihara di kolam, kolam menjadi kecil, Sungai yang besar dan luas pun menjadi sempit sehingga perahu yang kecil pun tak boleh lalu keluar. Anak naga emas pun ingin pindah ke laut. Untuk boleh berenang sampai istana meminta izin dari Raja Budiman. Anak naga emas memohon supaya hujan turun tujuh hari dan tujuh malam lamanya sehingga seluruh sungai negri terendam dalam air, sebelum ia pergi, ia menghadiahkan sebilah pedang sebentuk cicin kepada abangnya, Lela Muda.
Tersebut pula perkataan Lela Muda. Sejak kelahirannya, Raja budiman senantiasa bermain dengan dia saja. Putera yang enam orang merasa sakit hati dan coba mengambil hati Raja Budiman kembali. Puteri yang keenam meminta Raja Budiman memanggil ahli nujum meliha untuk tuah celaka Lela Muda. ketujuh orang ahli nujum di beri mereka seorang seribu ringgit untuk mengatakan bahwa Lela Muda akan membawa celaka kepada negri. “Negri akan terbakar” kata mereka. Hanya ahli nujum muda yang enggan memberi suapan keenam puteri sementara itu, Putri Tengah juga dinasihati supaya berbuat sakit, tetapu anak naga emas membuat dua sakit betul-betul. Obat penyembuhan penyakit Putri Tengah ialah daging burung Indra Bayu. Lela Muda lalu di suruh pergi mencari burung itu. Satu-satu pengiringnya ialah Selamat Tandang Desa. Di sebuah hutan rimba, mereka berjumpa dengan Tuan Puteri Syambulan Gunung dan suaminya, raksasa mangku Bumi. Mereka di beri tahu bahwa orang yang menaru negri Gunung Dua Belas. Mereka diingatkan juga, kalu sampai di sebuah negri yang bernama Pandang kecil, mereka mesti berhati-hati terhadap gambar-gambar hidup yang berkata-kata. Di dalam gambar-gambar itu tersembunyi banyak jin yang dapat merasuk orang.
Pada suatu hari Lela Muda pun memohon berjalan ke negri Gunung Dua Belas untuk mencari burung indra bayu. tuan Puteri Bungsu Kecil Cahaya Bulan menasihari jangan berjalan di darat. Sesudah mendapat izin dari ayahanda Tuan Puteri, maka Lela Muda dan pengiringnya pun turun ke dunia, lalu menuju ke negri Gunung Dua Belas melalui laut, kadang-kadang berjalan kadang-kadang berenang. Pada suatu hari ketika Selamat Tandang Desa sudah tidak sanggup berenang lagi, mereka nampak sebuah kapalkepunyan Raja pertukai. Kapal lalu di rampas mereka. Dengan meminta angin paksa, dalam waktu singkat mereka sudah sampau di negri Gunung Dua Belas. Tetapi mereka tidak boleh masuk ke dalam mahligai Puteri Bungsu Kecil Selendang Cahaya. Mahligai puteri tertutup rapi, suatu lubang pun tiada. Pada suatu hari, Puteri Bungsu Selendang Cahay merampas panas.
Lela Muda meneruskan perjalanan hingga perjalanan sampai di Pandang Kecil, Gambar-gambar hidup pintu dirusakan mereka. Selanjutnya mereka memaksa neek kebayan memanggil Tuan Puteri Bungsu kecil cahaya Bulan turun ke dunia dari kayangan. Lela Muda berhasil memikat hati Puteri Bungsu kecil cahaya Bulan. Maka dudukla mereka bersuka-sukaan di taman Nenek Kebayan. Puteri Bungsu kecil cahaya Bulan, Syikh Ali, datang menyerang mereka. Dalam peperangan dengan Syaikh Alli, awang Sebuncul, Anak Selamat Tandang Desa berjasa sekali. Bersama-sama dengan Puteri Bungsu kecil cahaya Bulan, mereka pun naik ke kayangan. Tiga bulan sepuluh hari lamanya mereka tinggal di kayangan. Pintu mahligai lalu di buka, Lela Muda menjadikan diri sekuntum bunga tanjung yang sangat harum baunya. Awang Si buncul, anak Selamat Tandang Desa menjadi sektuntum bunga cempaka. Kedua kuntum bunga di bawa Tuan Puteri dan dayang ke dalam peraduan, seorang satu. Tengah malam, mereka menjadi manusia semula dan berhasil membujuk Tuan Puteri serta dayangnya. Mereka lalu bergurau senda menyukakan hati masing-masing. Suara sendu gurau mereka kedengaran kepada saudara Tuan Puteri yang menjaga mahligai itu. Raja ua segera di beri tahu. Semua rakyat bala tentara dihimpunkan untuk mengepung Lela Muda. Segala raja yang takluk juga di panggil. Peperangan yang hebat lalu terjadi. Lela Muda, begitu Awang Sebuncul, kalah dan tertangkap. Pada saat yang genting, anak naga emas datang menolong. Raja Tua dan anak-anaknya tidak bertahan dan mengalah. Lela Muda lalu di kawinkan dengan Tuan Puteri, selang beberapa lama Lela Muda pun memohon balik ke negri Serendah Sekebun Bunga. Puteri Bungsu Kecil Cahaya Bulan, Nenek Kebayan semuanya di bawa sama. Burung Indra Bayu menceritakan kedudukan perkara yang sebenarnya. keenam Puteri, keenam ahli nujum,semuanya ditangkap dan dibunuh. Ahli nujum yang muda di karuniai pangkat memerintahkan segala ahli nujum dan bomoh dalam negri. Maka kekallah Lela Muda di atas takhta kerajaan selama-lamanya.

 

 

 

 

KARYA SASTRA KLASIK MELAYU

Bejudul : HIKAYAT MALIN DEWA

 

Di suatu Kuala Bandar Muar memerintah seorang raja dengan seoarang permaisurui.  Hatta beberapa lam pun berputrakan seoarang anak laki-laki yang elok rupanya. Yang bernama Gombang Malin Dewa. Selang beberapa lama Gombang Malin Dewa besar ditabalkan atas kerajaan. Pada suatu malam, seoarang wali Allah datang dalam mimpi Malin. Untuk pergi mencari burung bayan, karena burung itu dapat memberi istri-istri yang cantik. Dan betul ramalan wali Allah, burung itu dapat membujuk tida seorang puri menjadi tunagan Malin Dewa.

Syahdan ke elokan Putri Andam Dewi terdengar oleh maharaja, petukal dari negri singa Tanjung Papan.  Ia menculik putri Andam tetapi ia  tentaranya gagal mencuri Putri Andam Dewi tetapi tentaranya hancur di tangan ayah Putri. Maharaja Petukal tidak terima dan memberikan sihir membuat Putri Adam sakit. Dia diminta menyembuhkan Putri dan berhasil. Pinangannya tetap di tolak oleh putri Maharaja sangat marah dan menghancurkan negri itu, kecuali Permaisuri dan Putri Andam Dewi dapat menyelamatkan diri.

Mendengar itu Maling Dewa mengejar tapi sebelum membawa Putri dia terkena sihir dan mangkat. Untunglah Puteri Nilam Cahaya dapat menghidupkan dengan air mawar. Dia membunuh Maharaja Petukal dan menjadikan Puteri Cahaya Laut dan menjadikan dayang bagai Puteri Andam Dewi kelak.

Selang beberapa lama Maling Dewa pergi ke Mekah ia singgah di negeri Kuala Medan bertemu Puteri Gentasari dan di kawininya. Setelah beberapa tahun singah di Negeri Nyio Condong bertemu dengan Puteri Santan Bertapis dan menikahinya pula. Setelah kembali Kuala Bandar Muar, dia terkena sihir lagi dari Maharaja Singgerai dan mangkat lagi. Dan di hidupkan lagi oleh Puteri Nilam Cahaya. Lalu ia membunuh Maharaja Singgrai, sedangkan  anaknya bernama Puteri Cahaya Laut juga dinikahinya karena jasa-jasanya. Setelah itu Maling Dewa kembali kekayangan dan menikahi Puteri Nilam Cahaya dan Maling Dewa hidup bahagia dengan istri-istrinya.

 

Soal & kunci jawaban struktur sel

Pilihan Ganda

  1. Sel merupakan kesatuan struktural dari mahluk hidup. Teori ini ditemukan oleh:
    Rudolf Vircow
    b. Schleiden dan Schwann
    c. Rene Deutrochet
    d. Edmund B. Wilson
    e. Robert Hooke
  2. Ribosom pada sitoplasma berfungsi untuk…..
    Mengikat semua RNA yang ada dalam plasma sel
    B. digunakan sebagai alat transpor untk protein
    C. membentuk enzim yang belum aktif misalnya zimogen
    D. digunakan dalam pembuatan lendir dan lilin tanaman
    E. merangkai asam amino menjadi rantai polipeptida.
  3. Berikut ini merupakan tokoh yang dianggap sebagai penemu sel hidup, yaitu ….
  4. Robert Hooke
  5. Max Schultze
  6. Jacob Schleiden
  7. Robert Brown
  8. Johannes Purkinje
  9. Struktur di dalam sel yang mengatur semua aktivitas sel disebut….
  10. Kloroplas Vakuola
  11. Inti sel Sitoplasma
  12. Plastida

Pada  sebuah sel ditemukan

  1. vakuola
  2. ribosom
  3. lisosom
  4. badan golgi
  5. plastida
  6. kloroplas
  1. Organel yang hanya ditemukan pada tumbuhan adalah….
    1, 2, 3              B. 1, 3, 6             C. 2, 3, 4                    D. 2, 3, 5             E. 1, 4,5
  2. Organel yang merupakan tempat respirasi sel disebut…..
    lisosom
    B. mitokondria
    C. retikulum endoplasma
    D. nukleus
    E. Ribosom
  3. . Perhatikan gambar dibawah iniclip_image001[3]

Yang merupakan penghasil energi adalah….

  1. 1
    b. 2
    c. 3
    d. 4
    e. 5

 

  1. Membran sel yang berfungsi sebagai tempat berlangsungnya oksidasi sel menghasilkan energi dalam bentuk ATP yaitu………
    badan golgi
    B. mitokondria
    C. retikulum endoplasma
    D. lisosom
    E. Vakuola
  2. Menurut Robert Brown, bagian terpenting dari suatu sel hidup adalah ….
  3. Kromosom       D. Sitoplasma
  4. Nukleus                    E . Ribosom
    C. Lisosom

 

  1. Ilmuwan yang menyatakan bahwa sel merupakan unit pertumbuhan makhluk hidup adalah …..
  2. Rudolf Virchow       D. Robert Brown
  3. Alexander Braun       E. Felix Fontana
  4. Rudolf von Kolliker
  5. Pernyataan yang tepat untuk retikulum endoplasma adalah……….
    organel terbesar pada sitoplasma
    B. organel  kecil di dalam sel yang tersusun oleh protein dan RNA
    C. sepasang badan silinder dan merupakan satu kesatuan.
    D. sistem membran yang kompleks membentuk jaring-jaring kerja sitoplasma
    E. berperan dalam sintesis protein, sintesis lemak, dan transpor materi di dalam sel
  6. Organle sel yang aktif dalam sintesis karbohidrat dan hanya ditemukan dalam sel tumbuhan adalah:
    mitokondria
    b. lisosom
    c. plastida
    d. kloroplas
    e. apparatus golgi

Perhatikan Soal No 13-14

rikky5.PNG

 

 

  1. Kromatin terletak pada bagian sel dengan nomor …
    1
    b. 2
    c. 3
    d. 4
    e. 5
  2. Organel-organel sel terletak pada suatu cairan. Cairan tersebut ditunjukkan oleh nomor …
    1
    b. 2
    c. 3
    d. 4
    e. 5
  3. Pasangan nama organel dan fungsinya yang benar adalah …
    membran sel – respirasi
    b. nukleus – transportasi
    c. lisosom – pencerna sel yang rusak
    d. mitokondria – reproduksi
    e. retikulum endoplasma – sintesis protein
  4. Organel yang mengandung enzim pencernaan adalah….
    mitokondria
    B. kloroplas
    C. badan golgi
    D. lisosom
    E. Nukleus
  5. Sitoplasma adalah semua bagian isi sel kecuali ….
    ribosom
    b. lisosom
    c. mitokondria
    d. badan golgi
    e. Nukleus
  6. Organel berupa saluran halus dalam sitoplasma yang berbatasan dengan sistem membran dan erat kaitannya dengan sistem angkutan pada sintesis protein adalah:
    ribosom
    b. retikulum endoplasma
    c. plasmodesmata
    d. badan golgi
    e. Lisosom
  7. Penemu sel pertama kali yaitu . . . .
  8. Antonie van Leeuwenhoek
  9. Robert Hooke
  10. Robert Brown
  11. Schleiden dan Schwan
  12. Rudolf Virchof

 

 

  1. Perhatikan pernyataan berikut.
    (1) Nukleolus adalah tempat sintesis RNA ribosomal
    (2) Unit pembawa sifat (gen) terletak di dalam nukleus
    (3) Membran plasma merupakan membran permeabel
    (4) Sintesis protein terjadi di dalam nukleus
    (5) DNA terletak di dalam nukleus dalam bentuk kromatin
    Pernyataan yang benar adalah ….
    1, 2 dan 3
    b. 1, 2 dan 4
    c. 1, 2 dan 5
    d. 2, 4 dan 5
    e. 2, 3 dan 4

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kunci Jawaban

  1. C
  2. B
  3. A
  4. B
  5. E
  6. B
  7. C
  8. B
  9. B
  10. A
  11. E
  12. D
  13. E
  14. D
  15. E
  16. A
  17. A
  18. C

Struktur sel

2000px-Average_prokaryote_cell-_id.svg.png

  1. Membran Sel

Membran sel adalah pemisah antara ekstraseluler (bagian luar sel) dan intraseluler (bagian dalam sel). Fungsi membran sel adalah untuk membatasi sel dan sebagai media keluar masuknya zat ke dalam maupun ke luar sel. Membran sel dimiliki oleh semua sel.

  1. Inti Sel (Nukleus)

Inti sel atau nukleus adalah bagian yang menyimpan kode genetik dalam bentuk DNA. Fungsi inti sel adalah untuk mengatur seluruh kegiatan sel dan menyimpan DNA. DNA disimpan di dalam kromosom. Di dalam nukleus terdapat cairan yang disebut nukleoplasma. Inti sel hanya terdapat di dalam sel eukariotik. DNA di dalam sel prokariotik bercampur dengan sitoplasma. Nukleus tersusun atas 3 komponen utama, yaitu membran nukleus, plasma inti, dan anak inti.

  1. Sitoplasma

Sitoplasma adalah cairan yang berada dalam sel dan bagian luar organel sel. Kandungan utamanya adalah air sampai 90%. Fungsi sitoplasma adalah untuk melarutkan berbagai zat kimia dan sebagai tempat berlangsungnya beragam reaksi kimia.Di dalam matriks sitoplasma terdapat macam –macam organel sel dan badan inklusio. Organel sel tersebut , antara lain Mitokondria, Retikulum endoplasma, dan Ribosom. Sementara itu badan inklusio merupakan kumpulan benda mati, seperti butiran lemak, glikogen, pigmen, dan hormon.

  1. Mitokondria

Mitokondria adalah organel yang berperan penting dalam proses respirasi sel. Mitokondria menghasilkan energi ATP yang sangat berguna bagi kelangsungan sel. Salah satu keunikan dari mitokondria adalah memiliki DNA sendiri. Mitokondria terdapat pada sel eukariotik.

  1. Retikulum Endoplasma

Retikulum endoplasma atau disingkat RE adalah organel yang berupa kumpulan kantung seperti membran. Retikulum endoplasma hanya ada di sel eukariotik. Terdapat dua jenis RE yaitu RE kasar dan RE halus. RE kasar terdapat banyak ribosom dan menempel dengan inti sel. Sedangkan RE halus tidak memiliki ribosom. Fungsi RE kasar adalah untuk sintesis protein. Fungsi RE halus adalah untuk sintesis lipid, metabolisme karbohidrat, dan detoksifikasi obat-obatan.

  1. Ribosom

          Ribosom adalah organel kecil, padat, dan tidak bermembran namun berperan penting sebagai tempat sintesis protein. Dalam sebuah sel terdapat banyak ribosom yang tersebar di sitoplasma dan melekat di retikulum endoplasma kasar. Ribosom dimiliki oleh semua jenis sel.

D .Badan Golgi

          Badan golgi atau aparatus golgi adalah organel terikat membran yang berperan dalam sistem ekskresi sel. Bentuknya berupa kantung pipih bertumpuk-tumpuk mulai dari yang besar maupun kecil. Badan golgi dapat ditemukan di hampir semua sel eukariotik.

  1. Lisosom

Lisosom adalah organel berwujud kantong agak bulat yang dikelilingi membran tunggal. Di dalamnya terdapat enzim hidrolitik untuk mengontrol pencernaan intraseluler. Fungsi lisosom adalah untuk mencerna makromolekul seperti polisakarida, lipid, fosfolipid, asam nukleat, dan protein. Lisosom dapat ditemukan di hampir semua sel hewan kecuali sel darah merah.

 

  1. Badan Mikro

Badan mikro merupakan organel yang dikelilingi oleh membran tunggal yang berisi enzim-enzim. Disebut badan mikro karena ukurannya kecil, hanya bergaris tengah 0,3-1,5um.

  1. Vakuola

Vakuola adalah organel berupa rongga diselaputi oleh membran (tonoplas) yang berisi cairan. Vakuola dapat dijumpai pada hampir semua jenis sel. Hanya saja ukuran vakuola pada sel tumbuhan sangat besar bahkan mendominasi volume sel tumbuhan. Vakuola pada sel hewan berukuran kecil namun jumlahnya lebih dari satu. Fungsi vakuola adalah sebagai tempat penyimpanan.

  1. Plastida

Plastida adalah organel yang menghasilkan warna pada sel tumbuhan. Plastida hanya terdapat pada sel tumbuhan. Fungsi plastida sangat penting karena disinilah fotosintesis berlangsung dan menghasilkan energi ATP bagi tumbuhan. Plastida terdiri dari tiga jenis yaitu kloroplas, kromoplas, dan leukoplas.

I . Sentriol

Sentriol adalah organel yang berperan penting dalam pembelahan sel melalui proses yang disebut mitosis. Sentriol hanya ditemukan pada sel hewan. Meskipun sel tumbuhan tidak memiliki sentriol, tumbuhan tetap dapat melakukan pembelahan sel.

  1. Dinding Sel

     Dinding sel adalah lapisan kaku dan kuat di luar membran sel yang mengelilingi beberapa jenis sel. DInding sel merupakan ciri khas dari sel tumbuhan, beberapa jenis bakteri, dan alga. Fungsi dinding sel adalah untuk memberikan kekuatan dan dukungan struktural terhadap stres mekanik dan infeksi. Cairan dalam sel tumbuhan dapat mengembang sehingga menimbulkan tekanan turgor. Tekanan ini jika tidak ada yang menahan, dapat menyebabkan sel tersebut pecah. Maka dari itu, diperlukan dinding sel pada sel tumbuhan.

Perbedaan Sel Hewan dan Tumbuhan

struktur-sel[4]

No Bagian-bagian sel Hewan Tumbuhan Fungsi
1. Dinding sel Tdk ada ada Membentuk dan melindungi isi sel
2. Membran sel ada ada Mengatur keluar masuk zat. Dan membungkus isi sel.
3. Inti sel ada ada Mengatur/mengendalikan semua isi sel
4. Plastida Tdk ada ada Tempat fotosintesis
5. Vakuola Tdk ada ada Tempat penyimpanan
6. Mitokondria ada ada Pusat pembakaran/pernapasan (respirasi) sel.
7. Lisosom ada Tdk ada mencerna makromolekul seperti polisakarida, lipid, fosfolipid, asam nukleat, dan protein.
8. Badan golgi ada ada Membantu pembentukan protein, sistem ekskresi sel
9. Retikulum Endoplasma ada ada Membantu metabolisme protein, lemak, karbohidrat
10. Ribosom ada ada Membantu pembentukan protein, mengeluarkan zat keluar sel.

materi ukk sejarah kelas x

1 Teori yang disebarkan oleh prajurit yang melarikan diri dari India disebut dengan teori …

a. Teori Brahmana

b. Teori Ksatria

c. Teori Waisya

d. Teori Sudra

e. Teori Arus Balik

2 Kerajaan Kutai merupakan kerajaan yang berada di….
a. Kalimantan Tengah
b. Kalimantan Barat
c. Kalimantan Selatan
d. Kalimantan Timur
e. Kalimantan
3 Prasasti Yupa merupakan prasasti  tertua di Indonesia, ditulis dengan  huruf….

a.   Pranagari dan Kawi

b   Pallawa dan Malayu

c   Jawa kuno dan Sansekerta

         d.  Pallawa dan Sansekerta

e.  Melayu dan Sunda kuno

4 Tujuan pembawa agama budha ke indonesia melalui penyiaran atau disebut …

    1. Dharma Dhuta
    2. Difusi
    3. Kotbah
    4. Ceramah
    5. Akulturasi
5 Dalam ajaran Hindu-Budha “Setiap  perbuatan manusia akan mendapat  balasan” ajaran itu disebut….

  1. Darma          d.   Sanggha
  2. Karma          e.   Reinkarnasi
  3. Samsara
6 Kitab suci agama Budha adalah….

a.  Weda            d.   Upanishad

b.   Injil                e.   tripitaka.

d.      Taurat

 

7 Perhatikan keterangan berikut!

1.   Bahasa Sansekerta

2.   Upacara Keagamaan

3.   Sistem social yang demokratis

4.   Perkampungan khusus orang Indi

Unsur budaya yang memberikan  corak kepada kebudayaan Indonesia-Hindu sehingga memperkuat teori  Brahmana ditunjukkan nomor….

  1. 1 dan 2         d.   2 dan 4
  2. 1 dan 3         e.   3 dan 4
  3. 2 dan 3
8 Akulturasi budaya adalah …

a.       Perpaduan dua budaya

b.      Perpaduan dua budaya melebur menjadi satu budaya baru

c.       Perpaduan dua budaya yang menghasilkan budaya baru tanpa menghilangkan budaya aslinya

d.      Persebaran budaya

e.       Perpaduan multikultural

9 Bangunan candi Hindu terbesar  di Indonesia adalah….

  1. Prambanan
  2. Ratu Boko
  3. Borobudur
  4. Mendut
  5. Kidal
10 Dalam bidang seni, bangunan Candi di Indonesia mendapat pengaruh Hindu-Budha, Candi berasal dari seni bangunan asli Indonesia yaitu….

  1. Dolmen
  2. Nekara
  3. Waruga
  4. Sarkofagus
  5. Punden berundak
11 Sumber sejarah tentang kerajaan Kutai adalah 7 buah batu tulis yang disebut….

  1. Yoni              d.   Lingga
  2. Yupa             e.   Artefak
  3. Fosil
12 sebutkan urutan kasta dari yang paling tinggi sampai paling rendah di bali!

a.    Brahmana-waisya-sudra-ksatria

b.    Brahmana-ksatria-waisya-sudra

c.    Ksatria-waisya-sudra-brahmana

d.   Ksatria-waisya-sudra-brahmana

e.    Sudra-waisya-ksatria-brahmana

13 Teori penyebaran hindu-budha yang dipelajari oleh orang Indonesia disebut juga dengan teori …

a. Teori Brahmana

b. Teori Ksatria

c. Teori Waisya

d. Teori Sudra

e. Teori Arus Balik

14 Teori yang disebarkan oleh ahli agama dari India atau Cina yang diundang oleh penguasa Indonesia merupakan teori ….

a. Teori Brahmana

b. Teori Ksatria

c. Teori Waisya

d. Teori Sudra

e. Teori Arus Balik

15 Sumber sejarah tentang kerajaan Kutai adalah 7 prasasti yang disebut….

  1. Yupa             d.   Lingga
  2. Fosil              e.   Artefak
  3. Yoni
16 Kerajaan Kutai mencapai kejayaan pada masa pemerintahan….

  1. Aswawarman
  2. Purnawarman
  3. Mulawarman
  4. Kamesywara
  5. Bramesywara
17 Pengaruh dari perkembangan agama dan kebudayaan Hindu dibidang social adalah….

  1. Pembagian kerja dalam masyarakat
  2. Pembagian hasil bumi dalam masyarakat
  3. Pembagian kasta dalam masyarakat
  4. Pembagian wilayah dalam masyarakat
  5. Pembagian harta dalam masyarakat
18 Kitab Suci agama Hindu adalah….

a.  Yupa             d.   Taurat

         b.  Weda            e.   tripitaka

c.  Injil

Pengaruh Hindu dalam Bidang pemerintahan yaitu munculnya system kekuasaan secara turun temurun berdasarkan garis keturunan yang disebut….

a.                   Kerajaan    

b.                  Dinasty

c.                   Panglima

d.                  Demokrasi

e                .   Bangsawan

Runtuhnya kerajaan Majaphit disebabkan oleh peristiwa ….

A. pemberontakan Sadeng

B. perang Paregreg

C. pemberontakan Kuti

D. perang Bubat

E. pemberontakan semi

 

Masuknya agama dan budaya islam ke Indonesia dipengaruhi oleh adanya…

a.       Adanya tentara korea selatan

b.      Kedatangan orang-orang jepang yang ingin menyebarkan islam

c.       Hubungan perdagangan asia kuno

d.      Hubungan antara orang arab dan Indonesia

e.      Hubungan yang ingin mereka sampaikan satu sama lain

Agama Islam dibawa masuk ke Indonesia oleh para

pedagang dari….

a. Arab, Persia,Madagaskar

b. Persia,Gujarat,Madagaskar

c. Persia, Benggala,Gujarat

d. Arab,Persia,Gujarat

e.      Gujarat,Benggala,Arab

 

Teori apa saja kah yang dikemukakan oleh para ahli tentang pembawa agama islam di Indonesia..

a.       Gujarat

b.      India

c.       Persia

d.      Arab

e.      Persia, gujarat, arab

 

Persia yang didasarkan pada sumber bukti sejarah berupa berita cina yaitu adanya koloni para pedagang islam di tashih yang berada di…

a.       Korea selatan

b.      Sumatra bagian barat

c.       Jawa barat

d.      Sumatra selatan

e.      Jawaban a dan d salah

 

 

Para pedagang gujarat selain berdagang mereka juga menyebarkan agama islam di sepanjang..

a.       Daerah pesisir pantai

b.      Jalan kenangan

c.       Masa zaman purba

d.      Pesisir kota dan desa

e.      Daerah terpencil

 

 

Sejarah dari arab yaitu adanya kesamaan gelar dan marga antara para bangsa – bangsa yang menyebarkan islam di nusantara dengan yang terdapat pada masyarakat..

a.       Maautan

b.      Badui

c.       Bugis

d.      Handramaut

e.      Kutai

 

 

Sumber dan berita masuknya agama dan budaya islam dari…

a.       Luar negeri

b.      Dalam negeri

c.       Berbagai Negara

d.      Dimana saja

e.      Jawaban a dan b benar

 

Apa berita arab dari sumber luar negeri…

a.       Adanya sebutan untuk kerajaan sriwijaya dengan zabaq, zabay, dan sribusa

b.      Adanya persetuan untuk membuat semua rakyat memeluk islam

c.       Membuat semua menjadi lebih mudah memahami islam

d.      Adanya persatuan antara arab dan Persia

e.      Jawaban d dan a salah

 

 

Apa berita eropa dari sumber luar negeri…

a.       Perjalan jauh yang di lalui oleh marcopolo

b.      Perjalanan marcopolo yang pernah singgah di kerajaan perlak yang masyarakatnya telah memeluk agama islam

c.       Jawaban a dan b benar

d.      Jawaban a dan b salah

e.      Jawaban a, b dan c salah

 

 

 

Apa berita cina dari sumber luar negeri…

a.       Mendukung dan menyumbang kepada rakyat Indonesia agar memercayai islam

b.      Bergabung dan membantu Persia

c.       Ditemukannya perkampungan islam di pesisirpantai utara jawa timur

d.      Jawaban a, b dan c salah

e.      Jawaban semua benar

 

 

Factor penyebab islam cepat berkembang di Indonesia , kecuali…

a.       Ajarannya sederhana, mudah di mengerti dan diterima

b.      Syarat untuk masuk islam sangat mudah, yaitu mengucapkan dua kalimat syahadat

c.       Agama islam tidak mengenal kasta, sehingga semua orang boleh masuk islam

d.      Dengan meminum air putih yang telah di doakan

e.      Upacara-upacara keagamaan bersifat sederhana

 

 

Saluran penyebaran islam di Indonesia , kecuali…

a.       Proses hubungan perdagangan yang dilakukan antara pedagang local dan pedagang asing

b.      Dengan cara mentraktir para pedagang local

c.       Perkawinan yang dilakukan para pedadang arab

d.      Dakwah

e.      Mendirikan pondok pesantren

 

 

 

Berikut pengaruh agama islam di indonesia , kecuali…

a.       Bidang bidangan

b.      Bidang pemerintah

c.       Bidang social

d.      Bidang ekonomi

e.      Bidang budaya

 

 

 

Dalam bidang pemerintah ciri-ciri kerajaan yang bercorak islam antara lain, kecuali…

a.       Raja bergelar sunan atau sultan yang berperan sebagai kepala pemerintah dan pemimpin agama

b.      Seseorang yang dapat di percaya dan diandalkan

c.       Menggunakan ajaran islam berupa al-quran dan hadist sebagai dasar pemerintah

d.      Menggunakan system dinasti yaitu secara turun temurun

e.      Kerajaan berfungsi sebagai pusat perhatian,ekonomi dan pengembangan agama

 

Apa saja yang termasuk dalam bidang seni , kecuali…

a.       Seni arsitektur berupa masjid , makam, menara, keratin dan nisan

b.      Bahas dan tulisan arab

c.       Seni lukis dan seni rupa

d.      Pakaian berjilbab dan baju koko

e.      Tulisan dari bahasa arab

 

Sumber sejarah samudra pasai

Kemunduran kerajaan Samudra Pasai disebabkan ….

a.  dikuasai kerajaan Aceh

      b.  dikuasai bangsa Portugis

c.  diperebutkan Aceh-Portugis

d.  diperebutkan Demak-Aceh

e.  dikuasai kerajaan Malaka

 

Kerajaan Aceh mengalami kejayaan pada masa pemerintahan …..

a.   Sultan Ali Mughayat Syah       d.     Sultan Zainal Abidin

b.     Sultan Ali Riayat Syah             e.      Sultan Iskandar Syah

c.      Sultan Iskandar Muda

 

Faktor ekonomi pendorong berkembangnya kerajaan Aceh adalah….

  1. a.      letaknya strategis
  2. b.     menghasilkan lada
  3. c.      memiliki mata uang
  4. d.     mengenal mata uang
  5. e.      memiliki pasar

Kejayaan Demak berlangsung pada masa pemerintahan ….

a. Raden Patah       d. Sunan Prawoto

b. Pati Unus                 e. Arya Penangsang

      c. Sultan trenggono

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Puisi guruku

My Inspiring Teacher

h2

Guruku…

Kaulah Pembimbingku

Kaulah pelita harapanku

Kaulah  Lentera hidupku

Kaulah Harapan bangsaku

Kau Bekali aku dengan ilmu

Kau poles aku dengan akhlak mu

Dengan segala kerja keras mu

tak perhitugkan kekesalan mu

Kau adalah pahlawan kami

Tak pernah mengharap balasan kami

Pahlawan generasi penerus bangsa kami

Kau Pembasmi kebodohan bangsa kami

Sungguh kau inspirasiku

Berkat kau aku menjadi orang berguna

Aku tak tahu cara membalasmu

kau adalah pahlawan tanpa tanda jasa

fakta Lari pagi

  5 fakta lari pagi

jkt

Hai sobat, mungkin olah raga lari adalah olah raga yang sangat efisien bagi masyarakat indonesia. Baik segi waktu, kostum dan yang paling terpenting olah raga ini gk usah bayar hehehe:)

eits… tapi banyak yang gk diketahui masyarakat tentang manfaat olah raga lari pagi. padahal olah raga lari baik bgt manfaatnya bagi tubuh kita. sperti meningkatkan kebugaran, mencegah resiko penyakit jantung. dan untuk orang yang melakukan diet sangat  cocok  melakukan olah raga ini.

okay langsung aja kita bahas manfaat olah raga ini.

Baca lebih lanjut

Manfaat Jinten Hitam

Manfaat Jinten Hitam (habbutussauda)

Jintan-Hitam

Biji Jinten hitam adalah salah satu rempah yang memiliki sifat penyembuhan alami yang kuat. Seperti namanya, jinten berwarna hitam dan berbentuk tipis mirip bulan sabit. Pada awalnya Ramuan jinten hitam ini berasal dari Mesir, negara-negara di Timur Tengah, dan  juga banyak digunakan oleh masyarakat India. Habbatussauda merupakan obat yang dianjurkan dalam agama Islam, bahkan Rasullullah Alaihi Wassallam menyebutkan dalam HaditsNya yang berbunyi ” Tidak ada satupun penyakit melainkan dalam habbutussauda terdapat kesembuhan padanya, kecuali kematian ( H.R.Muslim).

Baca lebih lanjut